Operation : Break the Casanova's Heart
Penulis : Aly Almario
Penerjemah : Airien Kusumawardani
Penyunting : K.P Januwarsih
Profreader : Titish A.K
Design Cover : Saiful Rohman [COKRO10]
Tebal : 224 Halaman
ISBN : 978-602-7742-64-2
Penerbit : Haru (HARU MEDIA)
Cetakan pertama, Oktober 2015
Sinopsis:
Misi : Menghancurkan Hati sang Casanova
10 Tugas yang harus diselesaikan:
1. Buat dia menyadari kehadiranmu.
2. Buat dirimu menonjol dari cewek-cewek lain.
3. Dapatkan ajakan untuk berkencan.
4. Jadikan kencan tersebut sangat berkesan.
5. Buat dia menganggapmu serius.
6. Pastikan dia hanya berkencan denganmu.
7. Buat dia mengajakmu menemui orang tuanya.
8. Buat dia menciummu, ciuman yang tulus.
9. Jadilah pacar terbaik yang pernah ia miliki.
10. Langkah terakhir: HANCURKAN HATINYA.
Satu-satunya peraturan yang harus kau patuhi dalam misi ini adalah jangan jatuh cinta kepadanya, kalau kau melanggar peraturan ini, maka misi akan dianggap gagal. sebagai gantinya kau akan menerima hukuman yang berat.
Naomi Perez terpaksa menjalankan misi tersebut karena Stephen Cruz -sang casanova- adalah cowok yang menghancurkan hati sahabatnya, Kryzel.
Apakah Naomi berhasil membuat Stephen jatuh cinta kepadanya?
Ataukah keadaan akan terbalik, justru Naomi yang jatuh cinta kepada Stephen?
***
Di dalam permainan yang bernama 'cinta'
yang kalah adalah yang pertama jatuh cinta.
Naomi gadis biasa di sekolahnya harus berurusan dengan Stephen Cruz, seorang casanova yang tampan kuadrat. Dia harus menaklukkan hati sang casanova dengan 10 tugas yang telah disiapkan oleh Koalisi Pembenci Stephen Cruz (KPSC) yang diketuai oleh Yannie. Semua berawal dari rasa sakit hati Kryzel --sahabat Naomi-- yang dicampakkan oleh Stephen. Namun bukan itu saja alasannya, Naomi awalnya tak setuju dengan ide itu, tapi karena Stephen telah mencuri ciuman pertamanya yang membuatnya menjadi marah besar dan menyetujui perjanjian itu.
"Apa tidak ada seorang pun yang aman dari Stephen Cruz?" (Hal 13)
Dan misi pun dimulai, langkah pertama Naomi harus merubah penampilannya demi menarik perhatian Stephen, bukan cuma itu saja Naomi juga harus menyanyi dan menyampaikan perasaannya di atas panggung.
"Aku sangat mencintaimu, Stephen Cruz. Hatiku menyanyikan namamu!" (Hal 40)
Sebenarnya Naomi menyukai cowok lain yaitu Drew, teman Kryzel. Namun, ia harus membunuh sementara perasaannya demi misi ini. Naomi dan Stephen pun menjadi dekat dan sering bersama-sama, baik karena disengaja atau tidak. Drew juga mendekati Naomi dan mencoba mengajak Naomi untuk berkencan, tapi Stephen selalu saja mengacau momen itu dengan panggilan 'sayang'-nya kepada Naomi. Hubungan mereka semakin dekat saja saat mereka pergi ke Palawan, bagian yang paling menyentuh saat mereka berada di sana adalah saat Stephen membelikan Naomi boneka kura-kura.
Misi Naomi berjalan agak lambat, tapi berjalan dengan pasti dan tugas-tugas Naomi pun mulai terselesaikan. Namun, Naomi merasa bingung dengan perasaannya dan ragu untuk menuntaskan misinya. Apakah Naomi berhenti atau melanjutkan misinya? Lalu bagaimana perasaannya dengan Stephen yang ternyata memiliki kisah yang kelam?
***
Novel ini idenya menarik dan berkesan saat dibaca, bahasanya ringan dan mudah dimengerti. Ada juga catatan kaki yang menjelaskan bahasa tagalog di sematkan dalam cerita ini, sedikit menambah wawasan mengenai bahasa tagalog, Filipina. Karakter tokohnya unik dan lucu, aku suka sekali dengan kebersamaan Naomi dan Stephen yang menghibur dan juga tingkah konyol France, bikin ketawa sendiri membacanya.
Penerjemahannya juga mudah dipahami, berkat sang penerjemah yang andal dan tentunya dengan campur tangan sang editor yang membuat kata demi kata jadi lebih bermakna. Semua tim hebat dalam setiap novel yang diluncurkan oleh Penerbit Haru.
Hanya saja aku merasa kurang greget dengan klimaksnya, menurutku kurang dramatis, kurang menyayat hati terdalam, tapi itu hanya soal selera. Novel ini tetap menarik untuk dibaca, pokoknya menghibur, tapi jangan sampai baper loh, ya. Hehe. Gak bakal nyesel deh baca buku ini.
Nona Embun
Posting Komentar
Posting Komentar